Balaibahasajateng, Gurih, Manis, dan Sedap! Ini Dia 7 Daftar Makanan Khas Lebaran yang Wajib Ada di Meja Makanmu – Tidak terasa sebentar lagi kita akan merayakan Hari Raya Idulfitri. Hari yang juga biasa disebut sebagai Lebaran di Indonesia tersebut tahun ini mungkin akan sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Hal ini disebabkan dengan pandemi COVID-19 yang sudah usai. Kini sudah bebas melakukan kunjungan ke tempat saudara dan teman.
Nah pastinya jika sudah kumpul dirumah ada hal yang membuat kangen bukan? Satu hal yang dinanti-nantikan adalah makanan khas Lebaran yang bikin kangen. Ya, selain momen bermaaf-maafan dengan keluarga dan berkumpul bersama, momen santap bersama dengan makanan khas Lebaran menjadi salah satu yang dinantikan.
Lalu apa saja sih daftar makanan khas Lebaran yang bikin kangen? Tenang saja, penulis akan memberikan daftarnya di bawah ini.
Ketupat dan Opor Ayam
Makanan khas Lebaran yang pertama muncul dipikiran penulis adalah kombinasi antara ketupat dan opor ayam. Ya, keduanya mungkin akan jarang kita makan di hari-hari biasa. Makanan yang terbuat dari beras yang dibungkus dengan daun tersebut bahkan sudah menjadi simbol hari perayaan Idulfitri di Indonesia. Dipadukan dengan citarasa gurih dan kental dari opor ayam, dijamin deh nafsu makanmu akan meningkat drastis saat makan bersama keluarga saat Lebaran.
Ketupat Sayur
Selain bisa dikombinasikan dengan opor ayam, ternyata ketupat juga tidak kalah lezat jika bertemu dengan sayur, lebih tepatnya sayur labu. Biasanya citarasa dari sayur labu tersebut akan sedikit lebih pedas, namun tentunya akan terasa nikmat untuk sebagian orang pecinta kuliner pedas. Meskipun menjadi makanan khas Lebaran, ketupat sayur juga bisa kamu temukan tiap harinya di penjual kaki lima yang biasa menjajakan menu ini untuk sarapan pagi.
Rendang
Makanan yang berasal dari Sumatera Barat ini juga menjadi menu khas Lebaran yang wajib ada di meja makan. Menjadi menu pelengkap dari ketupat dan opor ayam, rendang yang biasanya terbuat dari daging sapi ini siap memberikan citarasa yang pedas dan gurih di lidahmu. Jika bosan dengan daging, olahan rendang juga bisa kamu buat dari bahan lain, seperti ayam, paru, jamur, hingga jengkol.
Gulai Nangka
Makanan yang satu ini menjadi andalan menu khas Lebaran bagi masyarakat Sumatera Utara dan Aceh. Biasanya gulai nangka menjadi sayur yang dimakan bersama ketupat, menggantikan opor ayam yang lebih populer di pulau Jawa. Gulai nangka yang disajikan saat Lebaran ini mirip dengan gulai nangka yang ada di kebanyakan restoran Padang. Perbedaannya, gulai nangka khas Sumatera Utara dan Acer memiliki kuah yang lebih banyak.
Sambal Goreng Ati
Menjadi menu pelengkap selain rendang, sambal goreng ati banyak ditemukan sebagai makanan khas Lebaran. Ciri khas dari makanan ini terletak pada bumbu sambal yang memiliki citarasa pedas, gurih, dan manis. Apalagi perpaduan antara kentang dan atinya, pasti akan membuat lidahmu bergoyang terus, sobat!
Baca juga: Manfaat Makan Kurma saat Sahur dan Berbuka
Itulah daftar makanan khas Lebaran yang bikin kangen. Biasanya, tiap daerah akan memiliki hindangan yang berbeda-beda sesuai dengan kebiasaan masing-masing. Apapun makanan khas Lebaranmu, jangan lupa untuk mematuhi imbauan pemerintah saat ini ya.
Rayakan Idulfitri tahun ini dengan beribadah salat Ied bersama keluarga agar semakin berkesan. Oke SObat